Cara Menyimpan Tab Di Google, Supaya Bisa Di Baca Ketika Offline
Ketika berselancar internet, pengguna sering membuka banyak halaman atau tab sekaligus untuk berbagai keperluan. Tetapi, deretan tab ini biasanya yang sudah dibuka tidak sempat dibaca dalam satu waktu. Ada kalanya, pengguna ingin menyimpan terlebih dahulu, untuk dibaca lain waktu. Supaya tidak kesulitan dalam mencari ketika membutuhkan, anda dapat menerapkan cara menyimpan tab di google berikut
Cara Untuk Menyimpan Tab Atau Halaman Di Google
Ketika menyimpan tab di google tentu saja anda dapat membacanya kapan dan dimana saja anda berada. Bahkan juga bisa ketika di tempat-tempat ketika pengguna ponsel sedang tidak terhubung dengan internet.
Caranya yaitu yang pertama buka Google Chrome pada ponsel atau laptop atau komputer. Kemudian cari tab atau halaman yang ingin anda simpan. Setelah itu klik ikon tiga titik vertikal yang berada di pojok kanan atas atau sebelum kanan kolom URL. Lalu pilih opsi Fitur Lainnya. Setelah itu pilih opsi Simpan Halaman Sebagai. Lalu pilih lokasi tempat Anda ingin menyimpan tab tersebut. Terakhir klik Simpan.
Demikian cara menyimpan tab atau halaman di google. Tentu saja mudah bukan? Selain itu, untuk mempermudah dalam menemukan tab tersebut anda juga dapat membuat folder khusus untuk menyimpan tab-tab Google sesuai dengan kebutuhan dan beri nama ulang sesuai kebutuhan anda juga. Untuk cara cepat menyimpan tab Google yaitu dengan menekan tombol CTRL+S bersamaan.