Cara membersihkan jam tangan

Bagi kebanyakan orang, jam tangan saat ini sudah menjadi aksesori wajib yang dipakai setiap hari. Itulah kenapa jam tangan bisa cepat kotor. Ada beberapa cara mudah yang dapat Anda lakukan untuk merawat serta membersihkan sesuai bahan jam tangan yang Anda miliki. Berikut ulasannya!

1. Jam tangan tali kanvas

Cara membersihkan jam tangan bertali kanvas berbeda dengan cara membersihkan jam tangan dengan bahan lain. Bedanya tangan bertali kanvas harus benar-benar kering supaya tidak berjamur dan menimbulkan bau tak sedap.

2. Jam tangan stainless steel

Pastikan jika jam tangan Anda tahan air. Celupkan rantai stainless steel tersebut ke dalam larutan sabun cuci piring dengan air hangat. Sikat menggunakan sikat gigi jika rantainya terdapat noda membandel. Bilas air bersih dan keringkan menggunakan handuk yang lembut.

3. Jam tangan karet dan plastik

Untuk jenis jam tangan ini, cara membersihkannya pun cukup mudah. Anda hanya perlu membersihkan jam tangan menggunakan sabun dan disikat menggunakan sikat kecil atau sikat gigi. Setelah itu keringkan dengan kain kering bersih.

4. Jam tangan kulit

Cara membersihkan tali jam tangan berbahan kulit dapat memakai campuran air hangat dan sedikit cuka putih. Anda juga bisa membasahi kain lalu peras,  kemudian tambahkan dengan setetes sabun tangan cair. Gosok secara perlahan di kedua sisi bahan kulit jam. Gunakan kain jenis microfiber agar tidak akan meninggalkan goresan pada tali dan kaca jam tangan kulit

Itulah cara membersihkan jam tangan sesuai bahannya. Selamat mencoba di rumah, ya!